Tangerang, faktaonenews.com
Kamis 30/6/2022 – Pelepasan Atlit Hadang dan Perkatin kota Tangerang yang akan berlaga di FORNAS VI Palembang yang akan berlangsung pada tanggal 1 s/d 7 Juli 2022, di Palembang, Sumatera Selatan.
Ketua KORMI kota Tangerang Dr. H,Muhammad Hanan Rahmadi , S,Sos, M Si bersama wakil walikota Tangerang H.Syachrudin, Sekda kota Tangerang H.Herman Suarman dan Kadispora Kota Tangerang Kaonang. Melepas sekitar 50 Atlit dan official yang akan berlaga di FORNAS VI Palembang.
Sebanyak 50 Atlit dan official yang akan berlagak di FORNAS VI ini tergabung dalam 7 induk organisasi ( INORGA ) antara lain BBOY, INDO, Perkatin, Perwatusi Yayasan Jantung Indonesia , Pelangi, KIS dan OTB .
Ketua KORMI kota Tangerang H,M. Hanan Rahmadi berharap para atlit yang berlagak di FORNAS VI .Palembang dapat berjuang dengan maksimal sehingga dapat membawa harum kota Tangerang di bidang Olah Raga .
” Saya berharap agar para atlit dapat berjuang semaksimal mungkin untuk membawa nama baik kota Tangerang dalam ajang Olah Raga tingkat Nasional ini , dengan menyabet juara dalam setiap cabang perlombaan ny ‘ kata H.Hanan.
Di kesempatan yang sama , wakil walikota Tangerang H. Syachrudin berpesan kepada para atlit yang akan di berangkatkan ke FORNAS VI Palembang .
” Saya berpesan agar para kontingen atlit kita bisa bertanding dengan sportf .dan menyabet juara sebanyak mungkin serta bisa mengharumkan kota Tangerang , selamat jalan, selamat bertanding mudah-mudah juara ada di tangan kita ” ungkapnya .
*An/Kas
COMMENTS