Jakarta, Faktaonenews.com
Anggota KPPS yang telah dinyatakan lolos seleksi kemudian akan dilantik. Adapun pelantikan anggota KPPS Kecamatan Kalideres untuk Pemilu 2024 berlangsung pada Kamis (25/1/2024) di Perum Citra Garden 8 tepatnya di Danau.
Pelantikan KPPS Dalam proses pemungutan suara ketika pemilihan umum (pemilu), terdapat Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS). Mereka adalah kelompok yang dibentuk Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk bertugas di Tempat Pemungutan Suara (TPS) nantinya.
Pelantikan KPPS Kecamatan Kalideres di hadiri oleh Camat Kalideres “Wukir Prabowo”, Lurah Pegadungan “Rachmat Mulyadi”, Kapolsek Kalideres “Kompol Abdul Jana”, Koramil Danramil 06 Kalideres beserta jajaranya, Kasie Pemerintahan, Satpol PP, Kepala Sekertariat Kalideres, dan PKD Pemilu. Pelantikan KPPS ini berkisar sebanyak 500 peserta.
Jadwal Pelantikan KPPS Pemilu 2024
Jadwal pembentukan KPPS telah termaktub dalam Keputusan Komisi Pemilihan Umum (PKPU) Nomor 1669 Tahun 2023. Berdasarkan keputusan tersebut, berikut jadwal pelantikan KPPS Pemilu 2024 selengkapnya:
Pengumuman pendaftaran calon anggota KPPS : 11 Desember 2023-15 Desember 2023
Penerimaan pendaftaran calon anggota KPPS : 11 Desember 2023-20 Desember 2023
Penelitian administrasi calon anggota KPPS : 11 Desember 2023-22 Desember 2023
Pengumuman hasil penelitian administrasi calon anggota KPPS : 23 Desember 2023-25 Desember 2023
Tanggapan dan masukan masyarakat terhadap calon anggota KPPS : 23 Desember 2023-28 Desember 2023
Pengumuman hasil seleksi calon anggota KPPS : 29 Desember 2023-30 Desember 2023
Penetapan anggota KPPS : 24 Januari 2024
Pelantikan anggota KPPS : 25 Januari 2024
Nantinya, anggota KPPS yang telah dilantik akan mulai bekerja sejak 25 Januari-25 Februari 2024.
Ketika kegiatan ini dikonfirmasikan kepada “Bpk. Anton” Management Citra 8 ia mengatakan bahwa “Kegiatan pelantikan KPPS yang berlangsung di Lokasi Citra 8 sangat setuju dengan acara tersebut, yang terpenting bisa menjaga lingkungan agar lingkungan tetap hijau, membuang sampah pada tempatnya dan menjaga fasilitas di area Citra 8, “Semoga Acara Pemilu nanti dapat terlaksana dengan Aman, Damai dan Lancar”
Menanggapi keterangan salah seorang Anggota Peserta KPPS “Firman” di sela-sela acara ketika di temui media fakta ia mengatakan “Kami sangat antusias dalam acara Pemilu 2024 nanti, agar dapat berjalan dengan lancar, disisilain dengan pelantikan yang di adakan di Citra 8 sangat tepat mengingat lokasi tersebut sangat strategis, bersih dan sejuk. Para peserta sambil dilantik dapat menikmati danau di citra 8 yang seluas 24 hektar” tutur dengan nada senyum.
Penulis : Bella M